Sabtu, 31 Desember 2011

Indahnya NATAL

Hari Natal kini telah tiba
Bergembira kita semua
Bersukacita bersama-sama
Puji Tuhan Haleluya
Haleluya... Semua memuji Dia
Haleluya... Puji Tuhan Haleluya.


Hari natal telah tiba, bahkan sudah berakhir. Tapi suasana natal masih terasa dirumah. Mungkin karena masih banyaknya kue, makanan, teman dan keluarga yang datang berhari natal. Terutama Christmas Tree yang masih gagah berdiri dirumahku.
Rasanya ingin selalu seperti ini. Ramai dan penuh keakraban. Saling memberi maaf, cium pipi dan pelukan mesra serta rindu dari keluarga yang datang dari jauh.


Natal tahun ini berbeda dengan natal tahun sebelumnya. Dimana aku merayakan natal bersama-sama orang yang aku cintai. Tahun ini terasa ada yang hilang dari hati ku tanpa kehadiran dirimu. Tapi, aku tetap semangat walau tanpa kamu.




Semangat dan indahnya natal tidak hilang dari hatiku, begitu juga my Lil Angel.
Banyaknya teman dan keluarga yang datang mampu merubah suasana menjadi indah.

Apapun suasananya, natal telah berlalu. Semoga natal tahun ini membawa sukacita dihati, membawa kedamaian, membawa berkat buat aku, anakku, keluarga besarku, dan... kamu...!!!



DAMAI DI HATI...DAMAI DI BUMI...

Jumat, 23 Desember 2011

MERRY X'MAS & HAPPY NEW YEAR

Natal
Natal adalah hari kelahiran Yesus Kristus, Anak Allah, yang lahir dari Maria, di sebuah palungan di kota Betlehem, lebih dari dua ribu tahun yang lalu. Sebuah bintang terang tampak di langit dan memandu orang majus untuk menyembah Yesus. Orang-orang majus tersebut membawa persembahan emas, kemenyan, dan mur untuk bayi Yesus. Bayi inilah yang kelak akan tumbuh menjadi Juru Selamat atau Mesias bagi umat manusia.

Natal adalah salah satu perayaan terpenting dalam kekristenan. Mari kita persiapkan hati kita menyambut hari Natal 2011.


Ya Tuhan Yesus,
selamat datang di bumi
selamat datang di dunia ini
Selamat datang di antara manusia


Imanuel



Aku suka Natal karena.
kami menyembunyikan hadiah.

Aku suka Natal karena.
ada banyak makanan.

Aku suka Natal karena.
ada ciuman dan pelukan tambahan untuk semua orang.

Aku suka Natal karena.
semua orang bahagia.


Merry X'Mas 25 December 2011
&
Happy New Year 01 January 2012

Wishing you & family health, happiness, success, & prosperity thoughout the coming year.

Kamis, 22 Desember 2011

SELAMAT HARI IBU


Terimakasihku kepadamu Mama,
atas semua yang telah
engkau berikan kepadaku.
Tanpamu apa jadinya aku,
terimakasih untuk
kemarin...,
sekarang...
dan akan datang...!!!



Selamat Hari Ibu buat semua Ibu di muka bumi ini…

Minggu, 11 Desember 2011

HoLd Me for a WHiLe

Ini lagu favorit aq. Baru 3 bulan yang lalu aq mulai mendengarnya.
Dan... Ternyata, lagu n liriknya bagus banget.
Coba deh dengerin, klik aj tombol play di "My LoVe SoNG".
Kamu bisa baca Blog aq sambil dengerin lagu ini.
Heeemmmm.... Pasti betah deh di Blog aq n gak mau log out. He he he...
Thanks ya dah berkunjung di Blog qu. GBU..!!!

Selamat mendengarkan


Hold, hold me for a while
I know this won't last forever
So hold, hold me tonight
Before the morning takes you away

Hold, hold me for a while
I know this won't last forever
So hold, hold me tonight
Before the morning takes you away

What's that sparkle in your eyes?
Is it tears that I see?
Oh, tomorrow you are gone
So tomorrow I'm alone

Short moments of time
We have left to share our love

Hold, hold me for a while
I know this won't last forever
So hold, hold me tonight
Before the morning takes you away

We're in each others arms
Soon we're miles apart
Can you imagine how I'll miss
Your touch and your kiss?

Short moments of time
We have left to share our love

Hold, hold me for a while
I know this won't last forever
So hold, hold me tonight
Before the morning takes you away

Hold, hold me now
From dusk all night to dawn
Save, save me now
A short moment of time

Hold, hold me for a while
I know this won't last forever
So hold, hold me tonight
Before the morning takes you away
Takes you away

Senin, 05 Desember 2011

YESUS Pengharapan ku

“Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah dalam doa!”

(Roma 12:12)

Saat dirimu ditinggalkan, apa yang engkau lakukan...???
Saat dirimu dihina dan difitnah, kemana engkau pergi...???
Saat dirimu dikecewakan dan dikhianati, pada siapa engkau mengadu...???
Saat dirimu menjadi tersangka disebuah pengadilan atas gugatan yang tidak engkau lakukan, siapa yang menjadi hakimmu...???


Pengharapan sangat penting di dalam kehidupan setiap orang. Dengan pengharapan, manusia dapat mempunyai semangat hidup. Sebab itu, apa pun yang terjadi jangan sampai kita kehilangan pengharapan. Pengharapan adalah penantian yang penuh bahagia akan sesuatu yang baik bahkan yang lebih baik di masa yang akan datang. Sebagai orang yang beriman bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan dan bertekunlah dalam doa!

Allah yang kita sembah di dalam Yesus Kristus adalah sumber segala pengharapan (Roma 15:13) dan Yesus Kristus adalah dasar pengharapan kita (1Timotius 1:1). Banyak orang mendasarkan pengharapannya kepada manusia, kekuasaan, maupun kekayaannya, namun semua itu sia-sia. Hanya satu di dunia ini yang bisa kita harapkan yaitu Allah di dalam nama Tuhan Yesus Kristus. Sebab itu jangan berharap kepada yang lain, berharaplah kepada Tuhan Yesus Kristus, Dia yang sudah duduk di sebelah kanan tahta Allah Bapa di Surga.

Di dalam Yesus Kristus selalu ada pengharapan, sebab itu jangan sampai kita berputus asa. Dalam keadaan terjepit atau saat menghadapi keadaan yang paling parah sekalipun masih ada pengharapan di dalam Yesus.

Bangsa Israel saat itu berada di dalam kegelapan, Firman Allah jarang, mereka terpuruk secara rohani dan jasmani.
Namun dikatakan: “Lampu rumah Allah masih menyala”, artinya masih ada secercah sinar pengharapan.
Samuel yang masih muda pada waktu itu, mendengar panggilan Allah. (I Samuel 3:1-3). Percayalah, selama masih ada doa dipanjatkan ke hadirat Tuhan, maka masih ada pengharapan!

Banyak orang menjadi kecewa karena mereka tidak menaruh pengharapan kepada Tuhan. Berharaplah kepada Yesus maka kita tidak akan dikecewakan.

Sabtu, 03 Desember 2011

Resep Kue Pernikahan

Friends, pada jaman sekarang, sepertinya perceraian bukanlah hal yang asing di telinga kita. Setiap hari, ketika kita menonton televisi, isi beritanya kebanyakan hanyalah kasus-kasus perceraian para artis.

Sebagai bintangnya Tuhan, sudah menjadi tugas kita untuk menyinari dunia yang semakin gelap ini. Apapun yang kita lakukan, sudah seharusnya mencerminkan Kristus dalam hidup kita.

Berikut ini saya ada sebuah resep istimewa, hehehe... Resep Kue Pernikahan Langgeng.
Penasaran kan..??? Lebih baik kita simak aja yahhh......

KUE PERNIKAHAN LANGGENG


Bahan :
1 lelaki sehat
1 perempuan sehat
100% komitmen
2 pasang restu orang tua
1 botol kasih sayang murni

Bumbu :
1 potong besar humor,
25 gr rekreasi,
1 bungkus doa,
2 sdt saling menelepon,
(Semuanya diaduk hingga merata dan mengembang).

Cara Memasak :
1. Laki-laki dan perempuan dicuci bersih, buang semua masa lalunya sehingga tersisa niat yang murni.

2. Siapkan loyang yang telah diolesi dengan komitmen dan restu orang tua secara merata.

3. Masukkan niat yang murni kedalam loyang dan panggang dengan api merata sekitar 1 jam di depan tokoh rohaniwan.

4. Biarkan di dalam loyang tadi dan sirami dengan bumbunya.

5. Kue siap dinikmati.

Tips memasak :
1. Pilih lelaki dan perempuan yang benar-benar matang dan seimbang.

2. Jangan yang satu terlalu tua dan yang lainnya terlalu muda karena dapat mempengaruhi kelezatan (sebaiknya dibeli di toserba bernama TEMPAT IBADAH, walaupun agak jual mahal tapi mutunya terjamin.)

3. Jangan beli di pasar yang bernama DISKOTIK atau PARTY karena walaupun modelnya bagus dan harum baunya tapi kadang menipu konsumen atau kadang menggunakan zat pewarna yang bisa merusak kesehatan.

4. Gunakan Kasih sayang yang telah mendapatkan penghargaan ISO dari Departemen Kesehatan dan Kerohanian.

Catatan :
Kue ini dapat dinikmati oleh pembuatnya seumur hidup dan paling enak dinikmati dalam keadaan hangat. Tapi kalau sudah agak dingin, tambahkan lagi humor segar secukupnya, rekreasi sesuai selera, serta beberapa potong doa kemudian dihangatkan lagi di oven bermerek "Tempat Ibadah". Setelah mulai hangat, jangan lupa telepon-teleponan bila berjauhan.

Selamat mencoba, dijamin semuanya halal dan tanggal kedaluarsanya seumur hidup, jadi aman di konsumsi selamanya, hahahaha.....

Kamis, 01 Desember 2011

DIVORCE DECREE


Perceraian merupakan akhir dari suatu pernikahan.


Ketika suatu perkawinan sering diwarnai pertengkaran, merasa tidak bahagia, ketidaksetiaan pasangan, atau masalah lainnya, seringkali terpikir untuk segera mengakhiri pernikahan tersebut.
Bercerai dengan pasangan hidup dianggap sebagai solusi terbaik bagi banyak pasangan yang menikah.
Alasan lain bercerai adalah memberi pasangan hidup pelajaran sebagai jalan keluar yang baik untuk mengakhiri rasa sakit hati.
Tetapi, dengan bercerai tidak berarti bebas dari masalah. Ada masalah-masalah lain yang harus dihadapi. Apa saja yang harus dipertimbangkan matang-matang sebelum mengambil keputusan bercerai...???

PENYEBAB PERCERAIAN

1. Gagal berkomunikasi
Ketidakcocokan akibat kegagalan berkomunikasi antara suami dan istri sering menjadi pemicu perceraian. Kurangnya komunikasi membuat kurangnya rasa saling mengerti dan membuat sering terjadinya pertengkaran. Hal ini akan berujung pada perceraian jika kedua pihak tidak mau atau gagal berkomunikasi.

2. Ketidaksetiaan
Penyebab perceraian lainnya adalah salah satu pasangan berselingkuh. Pasangan yang disakiti tidak dapat memaafkan dan memilih bercerai.
Atau sebaliknya, pasangan yang berselingkuh memilih bercerai demi pacar barunya.

3. Kekerasan dalam rumah tangga
Perceraian karena kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) juga menjadi salah satu penyebab utama perceraian. Banyak pasangan memilih menyelamatkan kehidupannya dengan bercerai karena sering mendapat aniaya baik secara fisik maupun verbal.

4. Masalah ekonomi
Ada juga perceraian karena masalah ekonomi. Menganggap pasangan tidak mampu memenuhi kebutuhan materi keluarga, sehingga meninggalkan pasangannya dengan bercerai.

5. Pernikahan dini
Menikah belum cukup umur membuat pasangan muda tersebut belum siap menghadapi berbagai kesulitan dalam kehidupan perkawinan. Sehingga seringkali keputusan yang dibuat adalah bercerai saat menghadapi banyak tekanan hidup.

6. Perubahan budaya
Dulu perceraian adalah sesuatu yang tabu. Sekarang telah menjadi tren dan gaya hidup banyak pasangan.


AKIBAT PERCERAIAN

Namun, apakah perceraian jalan keluar yang terbaik? Coba pertimbangkan apa saja kerugian yang harus ditanggung setiap anggota keluarga ketika keputusannya adalah bercerai.

1. Anak menjadi korban


Anak merupakan korban yang paling terluka ketika orang tuanya memutuskan untuk bercerai. Anak dapat merasa ketakutan karena kehilangan sosok ayah atau ibu mereka, takut kehilangan kasih sayang orang tua yang kini tidak tinggal serumah. Mungkin juga mereka merasa bersalah dan menganggap diri mereka sebagai penyebabnya. Prestasi anak di sekolah akan menurun atau mereka jadi lebih sering untuk menyendiri.

Anak-anak yang sedikit lebih besar bisa pula merasa terjepit di antara ayah dan ibu mereka. Salah satu atau kedua orang tua yang telah berpisah mungkin menaruh curiga bahwa mantan pasangan hidupnya tersebut mempengaruhi sang anak agar membencinya.
Ini dapat membuat anak menjadi serba salah, sehingga mereka tidak terbuka termasuk dalam masalah-masalah besar yang dihadapi ketika mereka remaja. Sebagai pelarian yang buruk, anak-anak bisa terlibat dalam pergaulan yang buruk, narkoba, atau hal negatif lain yang bisa merugikan.

2. Dampak untuk orang tua


Selain anak-anak, orang tua dari pasangan yang bercerai juga mungkin terkena imbas dari keputusan untuk bercerai. Sebagai orang tua, mereka dapat saja merasa takut anak mereka yang bercerai akan menderita karena perceraian ini atau merasa risih dengan pergunjingan orang-orang.

Beberapa orang tua dari pasangan yang bercerai akhirnya harus membantu membesarkan cucu mereka karena ketidaksanggupan dari pasangan yang bercerai untuk memenuhi kebutuhan anak-anaknya.

3. Bencana keuangan
Jika sebelum bercerai, suami sebagai pencari nafkah maka setelah bercerai Anda tidak akan memiliki pendapatan sama sekali apalagi jika mantan pasangan Anda tidak memberikan tunjangan. Atau jika pemasukan berasal dari Anda dan pasangan, sekarang setelah bercerai, pemasukan uang Anda berkurang.
Jika Anda mendapat hak asuh atas anak, berarti Anda juga bertanggung jawab untuk menanggung biaya hidup dari anak Anda. Yang perlu diingat, setelah bercerai, umumnya banyak keluarga mengalami penurunan standar kehidupan hingga lebih dari 50 persen.

4. Masalah pengasuhan anak


Setelah bercerai, berarti kini Anda harus menjalankan peranan ganda sebagai ayah dan juga sebagai ibu. Ini bukanlah hal yang mudah karena ada banyak hal lain yang harus Anda pikirkan seorang diri. Terlebih, jika anak sudah memasuki masa remaja yang penuh tantangan, Anda harus dengan masuk akal menjaga atau memberikan disiplin kepada anak agar dapat tumbuh menjadi anak yang baik.

Masalah lain dalam hal pengasuhan anak adalah ketika harus berbagi hak asuh anak dengan pasangan karena bisa jadi Anda masih merasa sakit hati dengan perlakuan mantan Anda sehingga sulit untuk bersikap adil. Hal-hal yang harus dibicarakan seperti pendidikan atau disiplin anak mungkin dapat menyebabkan pertengkaran karena tidak sepaham dan rasa sakit hati dapat membuat hal ini semakin buruk.

5. Gangguan emosi


Adalah hal yang wajar jika setelah bercerai Anda masih menyimpan perasan cinta terhadap mantan pasangan Anda. Harapan Anda untuk hidup sampai tua bersama pasangan menjadi kandas, ini dapat menyebabkan perasaan kecewa yang sangat besar yang menyakitkan.
Mungkin juga Anda ketakutan jika tidak ada orang yang akan mencintai Anda lagi atau perasaan takut ditinggalkan lagi di kemudian hari.

Perasaan lain yang mungkin dialami adalah perasaan terhina atau perasaan marah dan kesal akibat sikap buruk pasangan. Anda juga mungkin merasa kesepian karena sudah tidak ada lagi tempat Anda berbagi cerita, tempat Anda mencurahkan dan mendapatkan bentuk kasih sayang. Serangkaian problem kesehatan juga bisa disebabkan akibat depresi karena bercerai.

6. Bahaya masa remaja kedua


Pasangan yang baru bercerai sering mengalami masa remaja kedua. Mereka mencicipi kemerdekaan baru dengan memburu serangkaian hubungan asmara dengan tujuan untuk menaikkan harga diri yang jatuh atau untuk mengusir kesepian. Hal ini bisa menimbulkan problem baru yang lebih buruk dan tragis karena tidak mempertimbangkan baik-baik langkah yang dilakukan.

Perceraian bukanlah hal yang terbaik karena ada dampak-dampak buruk yang harus Anda hadapi. Walaupun perkawinan Anda tampak hampir hancur, tidaklah baik untuk menghancurkannya dengan bercerai. Berpikirlah untuk mempertahankan perkawinan Anda demi anak dan keluarga Anda. Jika pasangan Anda tampaknya tidak baik atau tidak menyayangi Anda, cobalah komunikasikan hal ini dengan pasangan Anda dengan cara yang baik karena kebanyakan faktor perceraian karena kegagalan berkomunikasi. Hindari berpikir untuk berselingkuh karena hal itu akan memperburuk keadaan.


Perceraian bukanlah jalan keluar terbaik.


Sebelum bercerai pertimbangkan secara matang akibatnya hingga jauh ke depan. Banyak pengalaman menunjukkan bahwa perkawinan yang bermasalah masih bisa diselamatkan tanpa perlu bercerai.